Bobo.id – Teman-teman, apakah kamu masih ingat dengan beberapa materi pelajaran tematik yang telah dipelajari untuk persiapan UAS?
Ujian Akhir Sekolah akan berlangsung sebentar lagi, biasanya materi yang akan diujikan merupakan gabungan dari beberapa materi.
Pada kelas 4 SD, materi pelajaran tematik tema 8 tentang gaya dan gerak juga akan dicantumkan dalam soal ujian.
Nah, untuk membantu teman-teman belajar, mari simak contoh soal UAS dan pembahasan materi gaya dan gerak pada benda berikut ini.
1. Sebutkan apa saja pengaruh gaya terhadap benda?
Pembahasan:
Menurut KBBI, gaya adalah dorongan atau tarikan yang akan menggerakkan benda bebas, atau membuat benda bergerak.
Pengaruh gaya terhadap benda yang pertama adalah dapat menggerakkan benda yang diam, salah satunya pada gaya otot.
Gaya otot adalah gaya yang dihasilkan otot untuk mendorong, menarik, mengangkat, dan sebagainya.
Baca Juga: Materi Perbandingan dan Skala Kelas 5 SD Beserta Contoh Soal Ujian
Selain menggerakkan benda, gaya juga dapat membuat benda bergerak menjadi diam, contohnya pada gaya gesek. Gaya gesek adalah gaya yang berlawanan arah dengan arah gerak benda.
Gaya juga dapat menambah kecepatan maupun memperlambat kecepatan benda bergerak.
Misalnya, ketika mendorong troli kita bisa mempercepat jalannya troli maupun memperlambat kecepatannya dengan menggunakan gaya otot.
Gaya dapat mengubah arah benda yang kita gerakkan, baik secara dorongan maupun tarikan.
Misalnya, ketika kamu mengendarai sepeda dan hendak mengubah arah haluan, maka kamu akan menggunakan rem (terjadi gaya gesek), kemudian membelokkan arah sepeda (gaya otot).
2. Apa perbedaan antara gaya dan gerak?
Pembahasan:
Berikut ini beberapa poin tentang perbedaan gaya dan gerak.
– Gaya dapat menyebabkan benda bergerak, sedangkan gerak dapat terjadi karena pengaruh gerak.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Bangun Datar
– Gaya dapat membuat gerak benda semakin cepat atau lambat, sedangkan gerak tidak dapat melambat atau dipercepat tanpa adanya gaya.
– Gaya dapat mengubah arah gerak benda, sementara gerak tidak bisa mengubah arah benda.
– Gaya adalah sesuatu yang tidak bisa dilihat namun dapat dirasakan, berbeda dengan gerak yang bisa dilihat.
– Gerak dipengaruhi oleh gaya, sedangkan gaya tidak harus dipengaruhi gerak.
3. Mengapa menimba termasuk jenis kegiatan yang menggunakan gerak dan gaya?
Pembahasan:
Ketika menimba, kita menggunakan dua gaya, yaitu gaya otot dan gaya tarik. Gaya tarik dan gaya otot ini terjadi ketika kita menimba air.
Apa akibatnya? Ketika kita menggunakan sumur untuk menimba, berarti kita harus menarik katrol agar ember berisi air bisa naik ke atas.
Sementara, jika kita menimba dengan tuas, maka kita harus mendorong tuas ke bawah agar air dapat keluar dari sumur.
Baca Juga: Latihan Soal Bahasa Inggris Kelas 5 Semester 2 dan Jawabannya
Gaya tersebut memengaruhi alat timba supaya dapat bergerak dan bisa digunakan untuk mengambil air.
4. Sebutkan 4 contoh penerapan gaya otot pada kegiatan sehari-hari.
Pembahasan:
Gaya otot adalah gaya yang dihasilkan otot untuk mendorong, menarik, mengangkat, dan sebagainya.
Gaya otot membutuhkan otot tubuh kita untuk dapat memindahkan atau membuat benda bergerak.
Dari pengertiannya, kita bisa mencari tahu apa saja contoh penerapan gaya otot dalam kehidupan sehari-hari.
– Mendorong troli belanja untuk memindahkannya dari satu tempat ke tempat lain.
– Sapi menarik pedati atau kuda menarik andong agar bisa berjalan.
– Lomba tarik tambang membutuhkan kekuatan otot dari pesertanya agar bisa menarik tali.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan tentang Iklan Layanan Masyarakat
– Mengangkat meja atau kursi untuk memindahkannya ke tempat lain, menggunakan otot lengan.
5. Apa yang dimaksud dengan gaya magnet? Sebutkan juga 3 contoh penerapannya.
Pembahasan:
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia, magnet adalah bahan yang menarik logam besi.
Awalnya, magnet dikenal oleh bangsa Yunani yang menemukan sebuah batu yang dapat menarik biji besi.
Sedangkan gaya magnet adalah gaya tarik atau tolak yang dimiliki oleh benda-benda yang bersifat magnet. Biasanya terjadi pada benda logam.
Magnet dan gaya magnet dapat dimanfaatkan pada benda-benda di sekitar kita. Contohnya sebagai berikut.
– Penggunaan magnet pada pintu kulkas yang membantu membuat pintu dan badan kulkas menempel atau tertutup rapat.
– Penggunaan magnet pada pengeras suara (speaker) di ponsel, earphone, televisi, dan yang lainnya.
– Penggunaan magnet pada mikrofon agar bunyi bisa disalurkan ke pengeras suara.
Kuis!
Ketika menimba, kita menggunakan dua gaya, yaitu?
Petunjuk: Cek di halaman 3!
Tonton video ini, yuk!
—-
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
Adjar | Bobo | Bolanas | Bolasport | BolaStylo | Cerdas Belanja | CewekBanget | Fotokita | Grid Fame | Grid Games | Grid Health | Grid Hot | Grid Motor | Grid Pop | Grid Star | Grid.ID | Gridoto | Hai | Hits | Hype | iDEA | Info Komputer | Intisari | Intisari Plus | Jip.co.id | Juara | Kids | Kitchenesia | MakeMac | Motorplus | Nakita | National Geographic | Nextren | Nova | Otofemale | Otomania.com | Otomotifnet.com | Otorace | Otoseken | Parapuan | Sajian Sedap | Sosok | Sportfeat | Stylo | Suar | SuperBall | Video | Wiken | Gridstore.id | Gridvoice | GRID Story Factory | Gramedia.com | Gramedia Digital | KG Media