Bobo.id – Pada pelajaran tematik kelas 6 SD/MI tema Bumiku, subtema 3 bumi, matahari, dan bulan, pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), tepatnya halaman 88, materinya adalah kehidupan ekonomi negara-negara di Asia Tenggara.
Sebelum menemukan kunci jawabannya, teman-teman dapat menyimak materinya secara singkat terlebih dahulu.
Meskipun sama-sama di kawasan Asia Tenggara, tetapi setiap negara di ASEAN mempunyai sumber daya alam yang berbeda-beda.
Sehingga, kegiatan ekonominya tidak selalu sama dan tingkat perekonomian negaranya juga berbeda.
Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai materi ini, teman-teman bisa mengerjakan soalnya berikut ini. Yuk, kerjakan dengan saksama!
Apa saja hasil pertanian dan pertambangan yang banyak dimiliki negara-negara di kawasan Asia Tenggara?
Jawaban:
1. Indonesia
Dalam bidang pertanian, Indonesia unggul dalam menghasilkan beras, teh, kopi, karet, tebu, dan kelapa.
Baca Juga: Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Gerak Benda, Materi IPA Kelas 3 SD
Sedangkan, dalam bidang pertambangan Indonesia unggul menghasilkan minyak, emas, timah, tembaga, dan gas alam.
2. Malaysia
Dalam bidang pertanian, Malaysia unggul menghasilkan beras, karet, teh, dan kelapa.
Sedangkan, bidang pertambangan unggul dalam menghasilkan gas alam, timah emas, dan bauksit.
3. Singapura
Singapura tidak mempunyai sumber daya alam yang cukup di bidang pertanian maupun pertambangan.
Tetapi, mereka unggul dalam bidang industri pelayanan jasa, seperti pariwisata, perbankan, dan pelayaran.
4. Brunei Darussalam
Dalam bidang pertanian, Brunei Darussalam unggul dalam menghasilkan karet dan kelapa. Sedangkan, pertambangannya unggul dalam menghasilkan minyak dan gas alam.
Baca Juga: 4 Macam Informasi Penting pada Teks Bacaan ‘Pesona Alam Raja Ampat’, Materi Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku
5. Thailand
Dalam bidang pertanian, Thailand unggul dalam menghasilkan karet, cengkeh, kayu jati, beras, dan jagung.
Sedangkan, pertambangannya unggul dalam menghasilkan emas, tembaga, timbal, minyak, dan wolfram.
6. Kamboja
Dalam bidang pertanian, Thailand unggul dalam menghasilkan karet, cengkeh, kayu jati, beras, dan jagung.
Sedangkan, pertambangannya unggul dalam menghasilkan minyak, gas alam, safir, dan ruby.
7. Vietnam
Dalam bidang pertanian, Thailand unggul dalam menghasilkan kopi, teh, kedelai, dan beras. Sedangkan, pertambangannya unggul dalam menghasilkan minyak dan batu bara.
8. Laos
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Permainan Bola Basket
Dalam bidang pertanian, Thailand unggul dalam menghasilkan kayu jati dan cendana. Sedangkan, pertambangannya unggul dalam menghasilkan listrik yang melimpah.
9. Filipina
Dalam bidang pertanian, Thailand unggul dalam menghasilkan gula, jagung, kopra, dan beras.
Sedangkan, pertambangannya unggul dalam menghasilkan tembaga, emas, perak, bijih besi, dan keramik.
10. Myanmar
Dalam bidang pertanian, Thailand unggul dalam menghasilkan kacang, beras, dan karet.
Sedangkan, pertambangannya unggul dalam menghasilkan perak, seng, permata, emas, nikel, dan gas alam.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Kurikulum 2013 Revisi, Penerbit Masmedia.
Tonton video ini, yuk!
—-
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
Adjar | Bobo | Bolanas | Bolasport | BolaStylo | Cerdas Belanja | CewekBanget | Fotokita | Grid Fame | Grid Games | Grid Health | Grid Hot | Grid Motor | Grid Pop | Grid Star | Grid.ID | Gridoto | Hai | Hits | Hype | iDEA | Info Komputer | Intisari | Intisari Plus | Jip.co.id | Juara | Kids | Kitchenesia | MakeMac | Motorplus | Nakita | National Geographic | Nextren | Nova | Otofemale | Otomania.com | Otomotifnet.com | Otorace | Otoseken | Parapuan | Sajian Sedap | Sosok | Sportfeat | Stylo | Suar | SuperBall | Video | Wiken | Gridstore.id | Gridvoice | GRID Story Factory | Gramedia.com | Gramedia Digital | KG Media