ADVERTISEMENT
Sepertinya banyak aplikasi yang belum siap menghadapi teknologi baru yang diusung kamera iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Pasalnya beberapa pengguna mengeluhkan kamera iPhone 14 Pro bermasalah saat dipakai mengambil gambar menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Sejumlah pemilik iPhone 14 Pro mengatakan ponsel barunya tidak bisa mengambil foto atau video menggunakan aplikasi seperti Snapchat, TikTok, dan Instagram. Masalah yang ditemukan adalah kamera ponsel bergetar dengan sangat kencang sampai mengeluarkan suara.
Pemilik iPhone 14 Pro yang khawatir menyuarakan keluhannya di Reddit dan Twitter. Sebagian besar mengatakan mereka kesulitan membuka Snapchat dan Instagram karena kamera iPhone 14 Pro langsung bergetar dan mengeluarkan suara aneh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jadi saya mengalami kamera saya bergetar tidak terkendali setiap saya membuka Snapchat atau menggunakan kamera untuk Instagram,” kata seorang pemilik iPhone 14 Pro Max di Reddit, seperti dikutip dari 9to5Mac, Senin (19/9/2022).
“Namun, saya tidak mengalami masalah apapun ketika saya menggunakan aplikasi kamera biasa? Apakah ini masalah hardware atau masalah dengan aplikasi pihak ketiga?” sambungnya.
Pengguna iPhone 14 Pro lainnya mengaku mengalami masalah serupa saat membuka aplikasi Snapchat, Instagram, dan TIkTok. Beberapa pengguna juga mengunggah video ke media sosial yang memperlihatkan kamera iPhone 14 Pro bergetar keras dan modul kamera fisiknya mengeluarkan suara.
Sepertinya masalah ini hanya mempengaruhi kamera iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max saat membuka aplikasi pihak ketiga. Kemungkinan masalah kamera bergetar ini disebabkan oleh bug software atau sejenisnya, dan bukan masalah hardware.
Kemungkinan aplikasi-aplikasi pihak ketiga ini tidak siap dengan perubahan kamera iPhone 14 Pro, khususnya sesuatu yang terkait dengan optical image stabilization sehingga membuat modul kamera mengeluarkan suara berderik.
Seperti diketahui, kamera utama 48 MP di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max menggunakan Sensor Shift OIS generasi kedua yang menggerakkan sensor secara fisik, sedangkan varian lain dan varian sebelumnya menggunakan sistem OIS yang lebih konvensional.
Tidak diketahui berapa banyak pengguna yang terdampak masalah ini. Apple sendiri belum merespons masalah yang dilaporkan oleh pengguna.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT