Merdeka.com – Sumber daya alam baik yang terbarukan maupun tidak terbarukan dan jasa ekosistem adalah bagian dari kekayaan nyata yang dimiliki oleh sebuah bangsa. Sumber daya alam sejatinya adalah modal alam di mana bentuk-bentuk modal lain dibuat demi kemajuan dan kemakmuran bangsa tersebut.
Keberadaan sumber daya alam berkontribusi terhadap pendapatan fiskal, pendapatan perorangan, dan pengurangan kemiskinan. Sektor-sektor yang terkait dengan penggunaan sumber daya alam menyediakan lapangan kerja dan seringkali menjadi basis mata pencaharian masyarakat yang lebih miskin.
Karena pentingnya manfaat sumber daya alam ini, mereka harus dikelola secara berkelanjutan. Pemerintah memainkan peran penting dalam menerapkan kebijakan yang memastikan bahwa sumber daya berkontribusi pada pembangunan ekonomi jangka panjang negara, dan tidak hanya untuk menghasilkan pendapatan jangka pendek.
Negara dan institusi yang berkualitas bertanggung jawab terhadap perencanaan penggunaan sumber daya hingga masa mendatang, dan menjadikan manfaat sumber daya tersebut sebagai sebuah peluang. Berikut ini adalah paparan mengenai manfaat sumber daya alam yang perlu dipahami.
Sumber daya alam adalah apa pun yang disediakan oleh alam, seperti deposit mineral, kualitas tanah, hutan tua, populasi ikan, dll. Ketersediaan sumber daya alam tertentu merupakan penentu penting dari keunggulan komparatif dan perdagangan produk yang bergantung padanya.
Sumber daya alam adalah faktor utama produksi sebuah negara. Sumber daya alam meliputi ekosistem, pelestarian satwa liar dan habitat, perlindungan lingkungan, keanekaragaman hayati dan konservasi hutan, sumber daya air dan energi.
Melansir dari sustainablecommunitydevelopmentgroup.org, energi terbarukan dan efisiensi energi akan mendorong penghematan dan manfaat kesehatan serta memberikan peluang bagi pertumbuhan ekonomi dan pembangunan berkelanjutan.
Memastikan bahwa manfaat efisiensi energi tersedia bagi semua masyarakat tidak hanya akan mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil, tetapi juga akan memacu pertumbuhan bisnis dan industri sambil mendistribusikan keuntungan dari listrik dan transportasi yang lebih bersih, rumah dan bangunan yang hijau dan sehat, pencegahan polusi dan pekerjaan di bidang manufaktur, konstruksi dan operasi.
Advertisement
Sumber daya adalah materi fisik yang dibutuhkan dan dihargai oleh manusia seperti tanah, udara, dan air. Sumber daya dicirikan sebagai terbarukan atau tidak terbarukan; sumber daya yang dapat diperbarui dapat mengisi dirinya sendiri dengan kecepatan yang digunakan, sementara sumber daya yang tidak dapat diperbarui memiliki persediaan yang terbatas, melansir dari nationalgeographic.org.
Sumber daya terbarukan meliputi kayu, angin, dan matahari, sedangkan sumber daya tak terbarukan termasuk batu bara dan gas alam. Ada banyak cara untuk mengklasifikasikan sumber daya alam tersebut. Mereka bisa berjenis biotik atau abiotik (yang berasal dari bahan organik atau bahan anorganik).
Cara lain untuk mengklasifikasikan sumber daya adalah dengan jumlah sumber daya yang tersedia untuk konsumsi manusia. Melalui ini, sumber daya dapat diklasifikasikan menjadi sumber daya alam yang tidak ada habisnya dan sumber daya alam yang bisa habis.
1. Sumber Daya Alam yang Tidak Ada Habisnya:
Alam telah memberkati manusia dan makhluk hidup lainnya dengan persediaan sumber daya yang tidak terbatas seperti udara, air, dan sinar matahari. Sumber daya ini disebut sumber daya yang tidak ada habisnya atau biasa juga disebut sebagai sumber daya terbarukan.
2. Sumber Daya Alam yang Bisa Habis
Karena populasi manusia meningkat dengan kecepatan yang mencengangkan, secara alami hal ini berarti manusia telah memanfaatkan lebih banyak sumber daya alam. Saat melangkah pada tingkat ini, manusia akan segera mencapai hari ketika alam tidak akan mampu menyediakan sumber daya tertentu seperti bijih mineral, bahan bakar fosil seperti batu bara, minyak bumi dan gas alam. Sumber daya ini disebut sumber daya yang bisa habis atau tidak terbarukan.
Memahami manfaat sumber daya alam adalah hal yang penting. Berikut ini adalah beberapa manfaat sumber daya alam yang dapat diperbarui dan tidak dapat diperbarui, mengutip dari liputan6.com:
1. Manfaat Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbarui
Manfaat sumber daya alam yang pertama adalah sebagai bahan makanan. Contoh bahan makanan misalnya singkong untuk membuat tepung tapioka, ikan untuk aneka masakan, padi untuk pembuatan tepung dan makanan pokok, ayam dan bebek untuk dimanfaatkan telur dan daging, sapi dan kambing untuk diambil daging dan susunya, kedelai untuk bahan pembuatan kecap, dan sebagainya.
Manfaat sumber daya alam yang kedua adalah sebagai pembangkit tenaga listrik. Contoh sumber daya yang dapat diperbarui yang bermanfaat untuk pembangkit listrik adalah cahaya matahari dengan sistem sel surya, angin, uap, maupun air juga dapat dimanfaatkan sebagai sumber tenaga pembangkit listrik.
Manfaat sumber daya alam yang ketiga adalah sebagai bahan pembuatan peralatan. Kayu merupakan salah satu sumber daya alam yang dapat di perbarui. Kayu bermanfaat untuk membuat alat-alat memasak, alat untuk membangun rumah seperti tangga, pintu, dan jendela. Kayu juga berfungsi sebagai bahan pembuatan meja dan kursi.
Manfaat sumber daya alam yang keempat adalah sebagai bahan pembuatan obat dan kosmetik. Bahan-bahan herbal seperti jahe, daun sirih, dan sebagainya dapat dimanfaatkan untuk bahan pembuatan obat tradisional. Sedangkan cangkang binatang laut adalah salah satu sumber daya alam yang dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan berbagai kosmetik seperti lipstik.
Manfaat sumber daya alam yang kelima adalah sebagai bahan pembuatan pakaian atau baju. Sumber daya alam yang dapat diperbaharui dapat berguna sebagai bahan pakaian misalnya kapas. Kapas yang dipintal menjadi benang akan bermanfaat dalam proses pembuatan kain. Kemudian kain dibentuk sedemikian rupa menjadi baju.
2. Manfaat Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbarui
Manfaat sumber daya alam dalam kategori tidak terbarukan adalah sebagai bahan bakar. Salah satu contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah minyak bumi. Hasil pengolahan minyak bumi bermacam-macam seperti aftur untuk bahan bakar pesawat terbang, bensin sebagai bahan bakar motor dan mobil, solar untuk bahan bakar kendaraan berat seperti truk dan traktor, minyak tanah untuk kompor, gas alam untuk bahan bakar kompok dan penyulut api, dan aspal yang berupa padatan.
Manfaat sumber daya alam tidak terbarukan yang lain adalah sebagai bahan pembuatan peralatan. Besi, tembaga, nikel, dan logam-logam lainnya adalah contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui. Logam-logam ini bermanfaat dalam pembuatan alat seperti alat dapur, alat pertukangan, mesin-mesin industri, hingga kerangka bangunan, pesawat terbang, dan kerangka kapal laut.
Manfaat sumber daya alam tidak terbarukan yang terakhir adalah sebagai bahan pembuat perhiasan. Contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui dengan mudah dan dalam waktu yang singkat ini yaitu emas, berlian, perak, paladium, dan sebagainya. Logam dan kristal ini mempunyai harga jual yang sangat tinggi sehingga banyak diburu masyarakat. Manfaatnya adalah untuk pembuatan perhiasan seperti kalung, cincin, gelang, dan anting-anting.
Advertisement
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami
Segini Keuntungan Jakarta Tiap Hari dari Kebijakan Jalan Berbayar ERP
Daftar 25 Jalan dan Jenis Kendaraan Kena ERP, Sepeda Motor Termasuk
2 Faktor Ini Jadi Sebab Maraknya Kecelakaan Pesawat di Nepal dalam 20 Tahun Terakhir
Berebut Posisi Cawapres, Siapa Jadi Kuda Hitam?
Utamakan Agama, Ini Kriteria Pasangan Cut Syifa Pemeran Utama Tajwid Cinta
Diduga Alami Pelecehan Seksual dari Fans, Dikta Ungkap Ingin Belajar Kungfu
Ria Ricis Akui Pernah Pecat Karyawan karena Kue, Ternyata Ini Alasannya
Larissa Chou Tanggapi Tudingan Selingkuh, Sikapnya Jadi Sorotan
16 Januari 1970: Muammar Gaddafi Naik Menjadi Perdana Menteri Libya
6 Manfaat Membaca Buku Pengembangan Diri, Bantu Pilih Tindakan Tepat
Cara Hitung PPh 21 dengan Benar dan Akurat, Ini Rumusnya
8 Wisata Mojokerto Terbaru dan Terpopuler, Cocok untuk Keluarga
Resep Sayur Buncis ala Rumahan, Lezat dan Mudah Dibuat
Warga Tolak Lalu Lintas Satu Arah Koridor Kayutangan, Pemkot Malang Tuai Sorotan
Mantan Menkes Sebut Separuh Penduduk Dunia Bakal Berkacamata, Ini Fakta di Baliknya
Puluhan Anak Keracunan Ciki Ngebul, Pemprov Jatim Bikin Tim Khusus untuk Selidiki
Kronologi Penangkapan Perampok Rumah Dinas Walkot Blitar, Barang Bukti Jadi Sorotan
Foto Ferry Irawan dengan Tangan Terikat dan Berbaju Biru Bertulis Tahanan
Polisi Limpahkan Berkas Tersangka Kasus Gagal Ginjal Akut ke Jaksa
Ferry Irawan Minta Maaf ke Venna Melinda: Saya Hanya Manusia Biasa
Polisi Periksa 40 Santri Terkait Dugaan Penganiayaan di Ponpes Malang
Keluarga Brigadir J Kecewa Kuat Maruf Dituntut 8 Tahun Penjara
Kubu Ferdy Sambo dan Brigadir J Kompak Tolak Kesimpulan Jaksa soal Ini
Dituntut Jaksa 8 Tahun Bui, Ekspresi Bripka RR Tanpa Senyum
Jaksa: Bripka RR Tahu Rencana Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J, Siaga saat Penembakan
Keluarga Brigadir J Kecewa Kuat Maruf Dituntut 8 Tahun Penjara
Tak Terima Dituntut 8 Tahun Penjara, Bripka RR & Kuat Ajukan Pembelaan Pekan Depan
Kubu Ferdy Sambo dan Brigadir J Kompak Tolak Kesimpulan Jaksa soal Ini
Dituntut Jaksa 8 Tahun Bui, Ekspresi Bripka RR Tanpa Senyum
Jaksa: Bripka RR Tahu Rencana Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J, Siaga saat Penembakan
Begini Pertimbangan Jaksa Tuntut Bripka RR 8 Tahun Bui Perkara Pembunuhan Yosua
Selain Kuat Maruf, Bripka RR Juga Dituntut 8 Penjara Kasus Pembunuhan Brigadir J
Dunia Kehabisan Stok Vaksin Kolera
Vaksinasi Booster Covid-19 di Jakarta Capai 71 Persen
BRI Liga 1: Akhiri Tren Kekalahan, PSIS Semarang Syukuri Dua Hal Setelah Tumbangkan RANS
BRI Liga 1: Sudah Interview Dua Calon Pelatih Asing, PSIS Juga Tertarik Boyong Shin Tae-yong
Advertisement
Advertisement
Kala Ponsel Terdakwa Pembunuhan Berencana Brigadir J Rusak Usai Penembakan
Sudah Enam Era Gubernur, Jalan Berbayar di Jakarta Cuma Wacana
Misteri Kematian Anak Angela Korban Mutilasi Ecky Listiantho
AM Hendropriyono
Situasi Indonesia 2022 di Tengah Badai Krisis Global
Moch N. Kurniawan
Serangkaian Kejutan Piala AFF 2022, Indonesia Juara kah?
Sobandi
Mahkamah Agung: Integritas Tangguh, Kepercayaan Publik Tumbuh