RADARDEPOK.COM – Najwa Shihab dibela habis-habisan netizen. Postingan di Instagram Sahabat Polisi Indonesia langsung penuh dengan komentar warganet.
Presenter TV berwajah cantik Najwa Shihab dibela warganet usai Sahabat Polisi Indonesia meminta jurnalis kritis ini meinta maaf atas pernyataannya soal polisi hedon.
Pantauan Pojoksatu.id di salah satu postingan [email protected]_indonesia, sudah ada sebanyak 457 komentar yang isinya mayoritas atau nyaris keseluruhannya membela Najwa Shihab.
Postingan akun Instagram ini berisi narasi video yang mengutip pernyataan Direktur Sosial dan Budaya Sahabat Polisi Indonesia Tengku Zanzabela.
Namun bukannya menarik simpati publik, postingan ini malah diserbu netizen.
“Gk perlu riset, kita liat aja kolom komentar,” kata akun @ ejenjnl27
“Ada perwira polisi yang tidak kaya! Itu adalah faktanya! Merekalah oknum!,” kata akun @itsa_bae
“Institusi polri hrs nerima kritikan utk semakin baik,” tegas pemilik akun @ fanbase_michael_jackson
“Melek medsos min, ga usah jauh2 cukup main di IG saja, tiap hari boleh dibilang 1 oknum ada beritanya,” kata akun @#TeamNana
“ngelawak mulu tapi nggak sadar diri,” jelas akun @ ayu_fitri131
“Ga usah deniall degh,” kata akun @ rubahbetina
“Bener ga ya,” kata akun glory.wong.9
“sahabat sambo x,” kata @lin__not.
“70% drmana sih? Dr sahabat untuk sahabat?,” sindir akun @tajuwita
“Salahnya dimana atuh sahabat,” kata ilham_saliem
“Dikomenan semua gak mau bersahabat pak. Jdi yang bpak sebut sahabat siapa,” kata [email protected] nurhayati_catycat
“Sahabat yang di berdayakan jadi inget kata2 jendral Dudung, berdayakan itu fkppi untuk Serang Efendi Simbolon,” sindir akun @ amethrns
“Giliran di komentari dengan fakta jadi pada heboh kalian. Giliran kasus kasus yg menyangkut anggota dan instansi kalian, kalian diamm. Kalian panas artinya merasa sperti apa yg di katakan mba Najwa, dan itu memang fakta yg tetlihat di masyarakat,” kata @ virtopalungan
“Yg d omongin mba nana kan emang fakta sahabat, gimana dong sahabat,” kata akun @ inda0284
“Sikat gigi dulu,” sindir @anas.ir97
“Ente kadang kadang,” kata @tengkufaesal.
“Sahabat najwa shihab sih,” kata @haider.li
“boleh nerima kritikan?” kata @fzlrvaldi_
“Makin di up, malah makin turun citra… tunjukan prestasi, bukan emosi,” [email protected] rahmatramadhan_1.
Seperti diketahui, Direktur Sosial dan Budaya Sahabat Polisi Indonesia Tengku Zanzabela pun meminta Najwa bersikap lebih objektif dalam memberikan pernyataan.
Menurut Zanza, kepolisian merupakan institusi yang sangat dibutuhkan negara dan rakyat. Institusi Polri tentu tidak anti kritik, namun seharusnya kritiknya lebih fokus dan obyektif pada persoalan.
“Bijaklah berpikir dan bersikap, karena masih banyak polisi di daerah yang hidup jauh dari kata mapan. Coba lah hidup bersama dengan kondisi polri lebih lama lagi. Pelajari dan cermati apa yang ada sebenarnya teliti secara komprehensif dan objektif,” kata Zanzabela, Senin 19 September 2022.
Dia melanjutkan, jurnalis sekelas Najwa Shihab harusnya tidak berargumen dalam satu kasus soal Ferdy Sambo, melainkan juga membandingkannya dengan kehidupan mayoritas polisi lainnya yang berdampingan dengan masyarakat tanpa sekat selama 24 jam.
“Sejauh ini, Polri semakin lebih baik. Ini terbukti dari hasil riset lembaga survei yang menyatakan peningkatan kepercayaan publik terhadap Polri sebesar 70 persen lebih. Nampaknya, ini merupakan motivasi kepada Polri untuk tetap bekerja untuk masyarakat,” sambung dia. (rd/jun)
Sumber : Pojoksatu