BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALA PEMBUANG – Peredaran Narkoba jenis Sabu sudah menyebar hingga ke pelosok di Kecamatan Danau Sembuluh, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, seorang pengedar bernama Syahlianur alias Anur (35) ditangkap saat ingin mengedarkan sabu.
Warga, Kelahiran Kota Besi, Sampit, Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah yang tinggal di Jalan Tengku Gembo RT 007 RW 002 Kelurahan Kota Besi Hilir Kecamatan Kota Besi Kab Kotim ini sudah sering melakukan transaksi narkoba di daerah pinggiran, sehingga kena batunya dan ditangkap petugas.
Keterangan, Kapolres Seruyan AKBP Ramon Zamora Ginting, Selasa (12/2/2019) menjelaskan, penangkapan dilakukan, Senin (11/2/2019) dilakukan anggota satuan reserse narkoba Polres Seruyan yang menindaklanjuti laporan warga setempat.
Penyelidikan dilakukan, petugas Polres Seruyan di Kecamatan Danau Sembuluh Karena berdasarkan informasi dari masyarakat sering terjadi transaksi jual beli narkotika Jenis sabu, pelaku ditangkap saat berada di jalan H. Darlan Atjeh Desa Sembuluh Kecamatan Danau Sembuluh Kabupaten Seruyan.
Baca: Peserta Lelang Kendaraan Dinas Pemkab Banjar Membludak, Rangka Honda Win Diharga Rp 400 Ribu
Baca: Bupati Sukamta Pasang Badan Jamin Jalan Takkan Rusak, Warga Tolak Armada Bijih Besi Melintas
“Dia ditangkap petugas pukul 16.00 wib, oleh anggota Satreskoba yang saat itu, menghentikan kendaraan pelaku dan melakukan penggeledahan terhadap pelaku, sehingga ditemukan sabu, karena informasi masyarakat pelaku ingin melakukan transaksi,” ujarnya.
Petugas menemukan satu klip bening yang berisikan Butiran Kristal yang diduga narkotika Jenis Sabu, satu sedotan sabu warna putih dan lima lembar klip bening kosong , satu buah kotak rokok merk “Atom”, satu buah tas coklat bertuliskan “polo star , satu buah telepon selular Merek Nokia Warna Putih dan satu unit sepeda motor.
Polisi kemudian menyakan kepada pelaku terkait barang haram yang disimpan dalam tasnya tersebut dan diakui oleh pelaku.
“Setelah kegiatan penggeledahan selesai pelaku dan barang bukti yang ditemukan diamankan petugas Kepolisian ke polres Seruyan untuk sidik lanjut,” ujarnya. (banjarmasinpost.co.id/faturahman)